Kelola Barang Bukti, Rupbasan Kelas 1 Cirebon Laksanakan Penandatanganan MoU dengan Polresta Cirebon

0
Spread the love

CIREBONWARTANEWS.COM, Cirebon – Terobosan inovatif dalam rangka mengukuhkan sinergitas dengan Aparat Penegak Hukum terus dilakukan Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas 1 Cirebon.

 

Terkini, Pihak Rupbasan kembali melaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (Mou) dengan Polres Kota Cirebon (Polresta) Cirebon di ruangan pelayanan kantor setempat, Jl. Melati, Kesambi, Kota Cirebon, Rabu (21/9/22).

 

“Perjanjian kerjasama ini merupakan salah satu program dari Kemenkumham, dalam hal ini bapak Dirjen PAS, Reynhard Silitonga, terkait sinergitas antara Aparat Penegak Hukum (APH) dengan Kementerian Hukum dan HAM (KemenkumHAM) RI,” kata Fajar Nurcahyono Assyifa, Kepala Rupbasan Kelas 1 Cirebon.

Menurut Fajar, perjanjian kerjasama tersebut bertujuan untuk lebih menata ulang kembali dan juga menjadikan dasar hukum.

“Pelaksanaaan tugas pengelolaan barang bukti dan barang sitaan yang notabene berproses hukum,” jelasnya.

Perlu diketahui, Rupbasan Cirebon sebagai peraih WBK pada tahun 2021 ini, pada tahun sebelumnya telah melakukan kerjasama dengan Polresta Cirebon.

“Tahun kemarin kita menyepakati kerjasama tentang penanganan overstaying. Nah untuk hari ini penandatanganan penanganan dan pengelolaan barang bukti,” ungkap Fajar.

Pengelolaan barang bukti tersebut, dimaksudkan yang sedang berproses hukum dan riskan untuk terjadinya kerusakan atau pengurangan nilai aset akan dititipkan kembali di Rupbasan.

“Intinya dengan Kerjasama ini akan mengemblikan Kasat Tahti-nya di Polres dan juga Rupbasan di KemenkumHAM,” tandasnya.

Sementara itu, Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arief Budiman melalui Kabag Log, Kompol Sobirin menyambut baik penandatanganan MoU tersebut.

Ia berharap dengan adanya MoU, kedepan kerjasama diantra kedua pihak bisa aktif lagi dan lebih saling mngingtkan tentang banyak hal.

“Terutama yang berkitan dengan pengelolaan barang bukti,” pungkasnya. (Cepy) 

Baca Juga  Jalin Sinergitas, Rupbasan Cirebon Sambangi Markas Yon Arhanud 14/PWY

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *