Peduli Warga Kesulitan Air, Kapolsek Kesambi Gercep Buatkan Sumur Bor

0
Spread the love

CIREBONWARTANEWS.COM, Cirebon –Kepedulian terhadap nasib warga yang mengalami kesulitan mendapatkan air bersih ditunjukan Iptu Rudiana, Kapolsek Kesambi Polres Cirebon Kota.

Cerita berawal ketika dirinya melakukan patroli dengan mendatangi pemukiman warga di Kampung Margasari RT/RW, 06/08 Kelurahan Sunyaragi, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

“Ketika patroli di wilayah Sunyaragi, kami mendapat laporan bahwa ibu Ninah Rukminah harus mengambil air cukup jauh untuk keperluan hidup sehari-hari nya,” cerita Iptu Rudiana.

Tak berpikir panjang, dirinya pun langsung bergegas untuk menemui warga yang tengah mengalami permasalahan kesulitan air bersih tersebut.

“Setelah bertemu, ibu Ninah ini bercerita, bahwa, sambungan air bersihnya sudah tidak dapat dipergunakan lagi,” paparnya.

Lebih lanjut Rudiana menjelaskan, saluran air bersih tersebut tak terbayarkan, karena, kondisi ekonomi keluarga Ninah yang hanya mengandalkan dari pendapatan sebagai buruh cuci dan setrika.

“Sedangkan pendapatan dari pekerjaan tersebut tak menentu, kadang dapat kadang juga tidak dapat orderan nyuci dan nyetrika, belum lagi harus menghidupi ketiga anaknya yang masih kecil-kecil,” ungkap Rudiana.

Merasa iba dan tak tega melihat kondisi demikian, tak berpikir panjang, ia pun berinisiatif membeli perlengkapan berupa mesin pompa air (Jet Pump), Pipa paralon serta penunjang lainnya untuk kemudian membuat sumur bor.

“Tentunya juga hal ini dilakukan sebagai bentuk bahwa POLRI dekat dan peduli dengan masyarakat yang tengah menghadapi kesulitan,” tuturnya.

Paling utama, Rudiana berharap, dengan dibuatkannya sumur bor tersebut , Ninah sekeluarga tidak lagi berjalan jauh dan kesulitan mendapatkan air bersih.

“Manfaatnya mudah-mudahan sumur ini juga bisa dirasakan oleh tetangga di sekitarnya yang mengalami kesulitan dalam mendapatkan air bersih,” pungkasnya. (Cepy)

Baca Juga  Bikin Tenang Ibadah, Polsek Kesambi Siap Jaga Kamtibmas di Bulan Puasa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *