Sentra Medika Hospital Hadir di Cirebon, Pj Bupati : Yakini Kualitas Kesehatan Masyarakat Meningkat

0
Spread the love

CIREBONWARTANEWS.COM, Cirebon – Prosesi penekanan tombol pada layar touchscreen secara bersamaan menandai operasional Sentra Medika Hospital Group (SMHG) Gempol.

Penekanan tombol secara bersamaan dilakukan oleh PJ Gubernur Jabar, Presdir SMHG, Direktur SMHG, PJ Bupati Cirebon, Walikota Cirebon di Rumah Sakit setempat, Jl. KH. Agus Salim, Blok Ketipa, Desa Kedung Bunder, Kecamatan Gempol, Kabupaten Cirebon, Kamis (22/8/24).

President Director (Presdir) SMHG, Dr drg Eddy Suharso menyampaikan, pihaknya hadir di Kabupaten Cirebon untuk memberikan pelayanan kesehatan paripurna kepada masyarakat sekitar umumnya wilayah Ciayumajakuning.

“Kami berkomitmen untuk terus berinovasi  menjadikan SMHG sebagai Rumah Sakit pilihan dengan memberikan layanan kualitas RS pilihan dengan memberikan kualitas layanan,” kata Dr Eddy.

Ia berharap, SMHG dapat menjadi pilihan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan maksimal.

Sementara itu, dr Budi S Soenjaya, Direktur SMHG menandaskan, pihaknya hadir dengan menwarkan bebagai fasilitas lengkap ditunjang peralatan terbaru dan tenaga medis yang profesional di bidangnya.

“Kami berharap pak PJ Bupati dapat membatu mempercepat dalam rangka bekerjasama dengan BPJS. Sehingga kami dapat lebih maksimal dalam membantu pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,” tandasnya.

Sementara itu, atas nama Pemerintah Daerah, Wahyu Mijaya, PJ Bupati Cirebon mengapresiasi grand opening Rumah Sakit Sentra Medika Sentra Hospital tersebut. Harapan senada disampaikan, kehadiran SMHG dapat meningkatkan kualitas kesehatan di Kabupaten Cirebon.

“Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon kami mengapresiasi atas kehadiran SMHG dan sudah berinvestasi di kabupaten Cirebon,” ucapnya.

Selain meningkatkan perekonomian, lanjut Wahyu, juga meningkatkan layanan kesehatan di Kabupaten Cirebon

Masih banyaknya kebutuhan tempat tidur, dengan adanya Sentra Medika Hospital, maka akan membantu masalah kekurangan tersebut.

“Dengan kehadiran RS ini tidak hanya mencukupi kuantitas tempat tidur tapi diharapkan masyarakat dapat mendapatkan kualitas layanan kesehatan,” ujarnya.

Baca Juga  Hadiri Naharul Ijtima, Rinna Suryanti : Momentum Kebangkitan Kemenangan PKB

Keyakinan tersebut, sambungnya, setelah melakukan hospital tour bersama PJ Gubernur dan pihak Rumah Sakit.

“Bisa kita lihat bersama bagaimana alat yang ada disini insya Allah ini akan memberikan layanan yang lebih baik lagi.

Mudah – mudahan dengan kehadiran sentra Medika Hospital, tingkat kesehatan masyarakat Kabupaten Cirebon bisa lebih meningkat,” harapnya. (Cepy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *