Pemberhentian Iip Hidajat Kagetkan Masyarakat Kuningan, Tersiar Kabar Ketidaksukaan Partai

0
Oplus_131072

Oplus_131072

Spread the love

CIREBONWARTANEWS.COM, Kuningan – Pemberhentian Penjabat (Pj) Bupati R Iip Hidajat mengejutkan semua pihak, pasalnya masa jabatan sebagai PJ akan berhenti pada tanggal 4 Desember 2024 mendatang.

Kepala Kesbangpol provinsi Jabar tersebut posisinya akan diganti oleh Agus Toyib selaku Kepala Biro Administrasi Akademik dan Perencanaan Pemprov Jawa Barat.

Terkuak kabar, pencopotan jabatan Iip ditengarai adanya surat laporan kinerja bupati yang ditandatangani beberapa partai besar.

Surat tersebut, menurut informasi yang beredar ditujukan Langsumg kepada Kemendagri.

“Kami mohon kepada Menteri Dalam Negri Indonesia untuk segera mencopot saudara Penjabat Bupati Kuningan pada bulan Oktober 2024,” demikian isi surat tersebut.

Sementara itu beragam reaksi dan pertanyaan tentang pencopotan Iip berseliweran di dunia Maya.

Warganet yang memenuhi berbagai kolom komentar menyayangkan karena selama ini mereka menganggap kepemimpinan PJ Bupati memberikan perubahan yang signifikan dan mendapat apresiasi positif warga Kuningan.

“Meski penjabat, tapi beliau total memimpin Kabupaten Kuningan, banyak perubahan dan saya rasa layaknya seorang pemimpin bukan sebagai penjabat. Apapun keputusannya ini merupakan tanah pusat. Semoga penjabat baru dapat amanah dan paling tidak seperti pak IIP,” harap Kusnadi, warga Kecamatan Hantara. (Cepy)

Baca Juga  Wujudkan Masyarakat Agamis, Pemdes Pakapasan Hilir Gandeng Ponpes Miftahul Huda II Ciamis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *