Asah Kemampuan Siswa, Disdik Kota Cirebon Gelar Lomba Calistung

0
Oplus_131072

Oplus_131072

Spread the love

CIREBONWARTANEWS.COM, Cirebon – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cirebon menyelenggarakan lomba Membaca, Menulis dan Berhitung (Calistung) di SDN Sunyaragi, Kesambi, Kota Cirebon, Jumat (31/1/25).

Dibuka oleh Kadisdik Kota Cirebon, Kadini, S.Sos.M.Pd., jalannya lomba diikuti antusias oleh puluhan peserta dari jenjang SD se-Kota Cirebon.

Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Dasar (Dikdas) Disdik Kota Cirebon, Ade Cahyaningsih, S.Pd.,M.Pd., mewakili Kadisdik menyampaikan,  lomba calistung merupakan salah satu ajang kompetisi dengan tujuan untuk mengasah kemampuan anak.

 

“Selain itu, lomba ini  membuka potensi anak serta merangsang anak untuk lebih bersemangat dalam belajar membaca, menulis dan berhitung,” kata Ade.

Lebih lanjut dikatakan, dengan diikuti peserta didik dari kelas rendah, ia berharap, mereka lebih bersemangat lagi untuk  mengikuti kegiatan belajar mengajar.

“Karena dengan mengikuti lomba, kebisaan mereka memiliki nilai positif dan dihargai,” ungkapnya.

Lomba Calistung,  masih kata Ade, merupakan sebuah jawaban dari keraguan sebagian warga akan kemampuan anak yang sempat viral beberapa waktu lalu.

“Kita menjawab kepada dunia luar ataupun medsos, dimana banyak polemik yang katanya, ada anak SD, SMP atau SMA yang masih belum lancar Calistung. kita jawab bahwa mungkin itu cuma hoax saja,
karena ternyata,  kelas, 2 dan 3 itu sudah pandai juga membaca kemudian menulis dan berhitung,” tandas Ade.

Disisi lain, pihaknya ingin menjawab tantangaj jaman, bahwa membaca, menulis dan berhitung bisa dilakukan dengan menyenangkan.

“Calistung ini bisa dilakukan tanpa tekanan dengan menggunakan asas diferensiasi, bahwa kita pahami kemampuan atau talenta setiap peserta didik itu berbeda. Meskipun hal tersebut termasuk ke dalam literasi dasar yang memang harus dikuasai siswa,” tuturnya.

 

Ia menegaskan, gelaran lomba tersebut bertujuan sejauh mana pihaknya dapat merangsang dan menumbuhkan serta meningkatkan kemampuan literasi peserta didik di lingkup Disdik Kota Cirebon.

Baca Juga  OJK Catat Kinerja Sektor Keuangan di Ciayumajakuning Terjaga dan Tumbuh Positif

“Tentunya lomba ini menjadi momen yang baik bagi peserta didik untuk lebih menguji juga mengembangkan potensi diri dengan cara yang menyenangkan,” pungkasnya. (Cepy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *