Bikin Ketar Ketir Pejabat Daerah, KDM Sidak Galian di Kaki Gunung Ciremai
Oplus_0
CIREBONWARTANEWSCOM, Kuningan – Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke area pertambangan batu yang diduga berada di wilayah Desa Padabeunghar, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, pada Kamis (15/1/25).
Aksi “gercep” orang nomor satu di Jawa Barat ini bertujuan untuk memastikan kelestarian ekosistem di kawasan kaki Gunung Ciremai.
Momen sidak tersebut dibagikan KDM melalui akun TikTok resminya, @dedimulyadiofficial. Kedatangan yang tanpa pemberitahuan sebelumnya ini sempat mengejutkan para pekerja tambang di lokasi. KDM menegaskan bahwa dirinya tidak akan membiarkan aktivitas yang mengancam lingkungan luput dari pengawasan pemerintah provinsi.
“Ini di kaki Gunung Ciremai nih, nambang batu. Disangkanya saya tidak akan diam-diam sampai ke sini,” kata KDM dalam unggahan video tersebut.
Dengan nada tegas, Gubernur Jawa Barat ini memberikan peringatan keras kepada pihak-pihak yang terlibat dalam perusakan lingkungan. Ia menyatakan akan konsisten melakukan tindakan hukum dan administratif tanpa pandang bulu.
“Pokoknya begini saja, siapapun yang merusak di kaki Gunung Ciremai, mau yang disebut orang besar atau orang kecil, saya akan tetap konsisten melakukan tindakan. Apapun kegiatannya yang mengganggu ekosistem, merusak air, atau menimbulkan bencana, saya pasti mengambil tindakan,” tegasnya.
Meski bersikap tegas terkait aturan lingkungan, KDM tetap menunjukkan sisi humanisnya. Di sela-sela pemeriksaan, ia sempat melontarkan candaan kepada para pekerja tambang yang tampak kaget dengan kehadirannya yang tiba-tiba.
Sidak ini menjadi sinyal kuat komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam menjaga kawasan strategis lingkungan dari aktivitas pertambangan ilegal atau yang melanggar aturan tata ruang, demi mencegah ancaman bencana alam di masa depan. (Cepy)
Foto : net
