Perguruan Pencak Silat PAKSI Kota Cirebon, Langganan Juara dan Permudah Akses Pendidikan

0
IMG_20220918_101410
Spread the love

CIREBONWARTANEWS.COM, Cirebon – Berdiri sejak tahun 2016, Perguruan Pencak Silat (PPS) Pusaka Arya Kemuning Seluruh Indonesia (PAKSI) terus melahirkan atlet berprestasi. Hal tersebut disampaikan H Agus Muharam, pendiri sekaligus pelatih PPS PAKSI di Sekretariat setempat Jl. Perjuangan, Harapan Mulya, Kesambi, Kota Cirebon, Minggu (18/9/22).

“Banyak prestasi yang telah kami raih, salah satunya pada pertandingan Tatar Galuh Open di Tasikmalaya se-Jawa Bali belum lama ini,” kata Agus didampingi Mulyamin, Ketu PPS PAKSI Kabupaten Cirebon.

Pada event tersebut, lanjutnya, PPS PAKSI berhasil meraih 4 emas, 4 perak dan 3 perunggu.

“Selain itu, mewakili sekolah mereka masing-masing, para pesilat dari kami juga meraih prestasi pada ajang Popkota 2022 kemarin,” ungkap Agus.

Saat ini, pihaknya tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi event terdekat, yakni, Kuningan Open yang akan dihelat pada tanggal 5 hingga 9 Oktober mendatang.

Disampikan Agus, selain mewarisi, melestrikan dan merawat budaya leluhur, Pencak silat juga sebagai sebuah jembatan serta bekal untuk mencapai kehidupan sebenarnya. Dimana, memiliki arah yang jelas dan tidak hanya asal latihan semata.

“Alhamdulillah, para pesilat kami banyak sukses duduk di pemerintahan ataupun non pemerintahan,” ucapnya.

Tidak hanya itu saja, Perguruan pencak Silatnya pun memfasilitasi para pesilatnya dalam bidang pendidikan. Misalnya, ketika dari jenjang SD melanjutkan ke jenjang SMP ataupun SMA, maka bisa diakomodir melalui jalur prestasi.

“Bahkan saya ingin dari jenjang SMA ke Pergurun Tinggi gratis melalui jalur prestasi ini. Sehingga dalam kehadirannya, kami dapat memberikan kemudahan dalam memperoleh pendidikan baik dasar menengah dan tinggi,” pungkasnya. (Cepy) 

 

Baca Juga  Agus Mulyadi Resmi Jabat PJ Walikota Cirebon, Simak Tugas dan Larangannya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *