Ratusan Pecinta All New Corolla Ikuti Jamnas ANCI di Waduk Darma Kuningan
CIREBONWARTANEWS.COM, Kuningan – Ratusan anggota yang tergabung dalam komunitas All New Corolla Indonesia (ANCI) mengikuti kegiatan Jambore Nasional (Jamnas) ke-2 ANCI di kawasan wisata Waduk Darma, Kabupaten Kuningan, Jabar.
Ketua ANCI, Firdaus Bagja Waluya menyampaikan setelah sukses menggelar Jamnas ANCI pertama di Tebing Breksi, Yogyakarta pada tahun 2019 lalu, kini acara Jamnas kedua digelar selama dua malam satu hari tanggal 7-8 Oktober 2023.
Bertagline “Satu Corolla Berjuta Saudara”, acara tersebut diikuti 550 peserta, 200 unit kendaraan yang berasal dari 32 Provinsi.
“Jambore Nasional ANCI ini merupakan agenda rutin, dalam satu periode tiga tahun sekali kami mengumpulkan keluarga besar se-Indonesia raya dari Sabang sampai dengan Merauke,” kata Firdaus.
Adapun tujuan digelar Jamnas, lanjutnya, dalam rangka membangun silaturahmi dalam satu wadah otomotif resmi berskala nasional.
“Kami juga ingin menyatukan semua anggota dalam bentuk silaturahmi yang konkret ditengah era media sosial, juga, kegiatan ini merupakan aktifitas positif pasca pandemi covid-19,” imbuhnya.
Beragam rangkaian acara mewarnai kegiatan Jamnas ke-2 ini, diantaranya, Deklarasi ANCI Karawang, pembagian plakat, pembagian Doorprize, Audio Contest, Games, Senam bersama dan acara lainnya.
Disinggung terkait agenda kerja, dalam waktu dekat, pihaknya akan melaksanakam Munas ke-3 di korwil Jatim, Bali dan Lombok juga Tour Sumatera serta Road to KM 0 ke Sabang.
“Kesemuanya itu, Insya Allah 2024 nanti bisa terwujud,” ujarnya.
Adapun pelaksanaan digelar di kawasan Wisata Waduk Darma, hal tersebut berdasarkan hasil vote yang dilakukan seluruh korwil.
“Seperti Jamnas ke-, hasil vote dilaksanakan Yogjakarta, nah untuk ke-2 bertema back to nature di Korwil Baja (Banten, Jakarta dan Jabar),” sebutnya.
Eksistensi dalam bidang kepedulian sosial ditunjukan jajaran ANCI, sebut saja, kegiatan rutin bakti sosial, kepedulian terhadap bantuan bencana, bencana asap dan lainnya.
“Kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kami untuk mengurangi beban saudara-saudara kita yang terkena musibah,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, pihaknyapun berharap dapat terus menumbuhkembangkan komunitas pecinta New Corolla. Sehingga dapat melestarikan dan menjaga harga jual.
“Kami terus mencoba mempertahankan keberadaan unit yang kami gunakan ini dengan wadah sebuah komunitas yang tergabung dalam ANCI,” pungkasnya. (Cepy)