Perkuat Sinergi, OJK Cirebon Gelar Bincang Asik Seputar Sektor Jasa Keuangan
CIREBONWARTANEWS.COM, Cirebon – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Cirebon menggelar kegiatan BANCAKAN (Bincang Asik Seputar Sektor Jasa Keuangan) di salah satu Hotel di Jl. Kartini, Kota Cirebon, Kamis (7/11/24).
Kepala kantor OJK Cirebon, Agus Muntholib menyampaikan kegiatan yang dihadiri para awak media se-Ciayumajakuning tersebut merupakan upaya nyata pihaknya dalam memperkuat sinergi antara Otoritas Jasa Keuangan dengan media di Wilayah Ciayumajakuning.
Pada kesempatan tersebut, pihaknya menyampaikan media update terkait perkembangan Kinerja Industri Jasa keuangan serta Edukasi dan Perlindungan Konsumen di Wilayah Ciayumajakuning Periode Triwulan III Tahun 2024.
“Kami terus melakukan edukasi keuangan dan product matching secara masif di wilayah Ciayumajakuning,” kata Agus.
Hal tersebut, lanjutnya, selaras dengan program TPKAD yaitu penyediaan akses keuangan yang terjangkau bagi masyarakat atau bersifat Inklusif. (Cepy)