Ratusan Peserta Ikuti Gebyar HKN ke-58, Kadinkes Kota Cirebon : Wujudkan Kualitas Kesehatan Masyarakat

0
Spread the love

CIREBONWARTANEWS.COM, Cirebon –Ratusan peserta mengikuti kegiatan gebyar Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 tahun 2022 di kawasan stadion Bima, Kota Cirebon, Jumat (30/12/22).

Bertema “Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku” acara gebyar HKN diisi dengan kegiatan senam bersama dan gerak jalan sehat yang diikuti oleh perwakilan Pemda Kota Cirebon, para purna bhakti Dinas Kesehatan, tenaga kesehatan dari 22 Puskesmas, Laboratorium, Farmasi, pegawai Rumah Sakit dan para kader Posyandu.

Dalam kesempatan tersebut, dr Hj Siti Maria Listiawaty mengatakan, sesuai tema, pihaknya kini terus melakukan penataan berbagai program setelah sebelumnya dihantam badai pandemi Covid-19.

“Kita sekarang kembali menata kembali kesehatan di Kota Cirebon, mengevaluasi capaian-capaian dari tahun-tahun yang sempat terhambat akibat pandemi Covid-19,” kata dr Siti Maria.

Sehingga kini, lanjutnya, pihaknya menyatukan visi misi yang dibalut dalam semangat Gerakan Masyarakat (Germas).

“Hal tersebut dalam rangka bangkit mewujudkan kembali segala program dan tujuan guna terwujudnya visi misi program Sehati dalam bidang kesehatan masyarakat, ” tandasnya.

Sementara itu, mewakili Walikota Cirebon, Sutisna, Asda bidang Pemerintahan dan Kesra mengapresiasi insan kesehatan yang diakuinya telah berkontribusi bagi dunia kesehatan Kota Cirebon.

“Kami atas nama Pemda Kotq Cirebon menyampaikan apresiasi dan selamat memperingati Hari Kesehatan Nasional yang ke-58,” ungkap Sutisna.

Ia pun berharap, Dinkes Kota Cirebon dapat melanjutkan berbagai program pasca pandemi covid-19 lalu.

jadi apresiasi dan penghargaan ya pada bidang kesehatan selama ini ya Luar biasa lah ya banyak ee mengorbankan jiwa dan raga dalam mengatasi kopi di Kota Cirebon.

“Dinkes telah banyak mengorbankan jiwa dan raga dalam mengatasi covid-19 lalu, untuk itu Kami apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya,” pungkasnya. (Cepy) 

Baca Juga  Waspadai Gangguan Ginjal Akut, Dinkes Kota Cirebon Minta Apotek Tak Jual Obat Bentuk Sirup

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *