Mantan Ketua DPRD Kota Cirebon Gabung Partai Nasdem
CIREBONWARTANEWS.COM, Cirebon –Mantan Ketua DPRD Kota Cirebon, Affiati bergabung dengan Partai Nasdem, kepastian tersebut diperoleh setelah Affiati secara resmi memiliki KTA dan mendaftar sebagai bacaleg dari Partai Nasdem.
Menurut Ketua DPD Partai Nasdem Kota Cirebon, Hj Eti Herawati, bergabungnya Affiati dianggap menambah kekuatan partai tersebut dalam menghadapi pemilihan umum 2024 mendatang.
“Selamat datang Ibu Affiati di Nasdem Kota Cirebon,” kata Eti, Selasa (9/5/23).
Eti berharap, dengan bergabungnya Affiati dapat bersama-sama berjuang memajukan Kota Cirebon. (Cepy)